Universitas Nahdlatul Ulama NTB

UNU-NTB.AC.ID|MATARAM – Wakil Rektor III Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat Irpan Suriadiata meraih gelar doktor hukum bidang tata negara. Sidang ini bertempat di Ruang sidang Lt III Fakultas Hukum Universitas Mataram, pada hari Selasa, (11/2/2020).

Dalam ujian terbuka dan Promosi Doktor dengan Disertasi berjudul Kedudukan pancasila terhadap undang undang dasar
negara republik indonesia tahun 1945
dalam sistem ketatanegaraan indonesia”
ini turut hadir beberapa tokoh NTB yaitu Dra. Hj. Wartiah, M.Pd ( DPR RI fraksi PPP), Baiq Mulianah (Rektor UNU NTB) L. Winengan (Wakil Ketua NU NTB) Akhdiansyah (DPRD NTB )

Dalam proses tanya jawab bapak irpan suriadiata dengan mantab menjawab seluruh pertanyaan dalam sidang yang dipimpin oleh Prof. Husni tersebut.

Akhirnya, Para penguji membacakan keputusan sidang, dengan menyatakan bahwa saudara irpan suriadiata dinyatakan Lulus dengan nilai nyaris sempurna (IPK 3,91).

Dalam menyampaikan kesan dan pesan, pak irpan menceritakan susah dan senangnya dalam menyelesaikan studi S3,

“Saat mau daftar ulang S3, Saya tidak punya uang, waktu itu saya hanya punya uang untuk daftar masuk saja”

Dalam kesempatan yang sama Ibu Baiq Mulianah mengucapan selamat dan berharap dengan berakhirnya studi oleh bapak irpan suriadiata selaku WR III UNU NTB, dapat meningkatkan kualitas UNU NTB memantik semangat civitas akademika untuk melanjutkan studi ke jenjang berikutnya.

“Selamat untuk pak irpan semoga ilmu yg diperoleh dapat menular menjadi virus positif khususunya ke UNU NTB dan kemasyarakat luas, serta dapat memicu rekan rekan yangblain untuk melanjutkan studinya”.

Seperti diketahui bahwa ibu Baiq Mulianah juga beberapa waktu yang lalu baru saja menyelesaikan sidang tertutup Program Doktoral (S3) dalam bidang PAI di Pascasarjana UIN Mataram.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share via
Copy link