UNU-NTB.AC.ID|MATARAM- Ketua PBNU Bidang Pendidikan Dr. KH. A. Hanief Saha Ghafur, M.Ag menyoroti tentang bagaimana membangun mutu sebuah perguruan tinggi dalam pidato yang disampaikan pada acara Dies Natalis UNU NTB. Menurutnya dari segi Trust UNU NTB jaminannya adalah NU dan perkembangan UNU NTB saat ini melampau estimasi dan dugaan, baik itu dari segi jumlah mahasiswa dan prestasi-prestasi yang diraih oleh dosen, mahasiswa dan seluruh civitas akademika.
Hal yang harus diperhatikan adalah persoalan mutu. ” seluruh civitas akademika harus terlibat dalam membangun mutu,. Karakter diri harus bermutu tidak sekedar baik, spesifikasinya adalah kepribadian yang unggul dan bersertifikasi. itulah yang harus ditekankan bukan saja pada institusi namun pada diri kita sendiri” kata ketua PBNU, Mataram, Sabtu (28/12/2019).
“Dan saya mendapatkan petunjuk dan tuntunan terkait mutu itu ternyata keseluruhannya ada dalam Alqur’an. Oleh karena itu mutu dalam alqur’an bukan sumber ide sumber pikir tetapi Al Khair dimana semua yang menyangkut Al khair itu adalah perintah dan sudah ada jaminannya oleh Allah Swt. Apa yang dipersyaratan dan dituntut oleh mutu harus dipenuhi. Maka seluruh civitas akademika harus berkompetisi dalam hal mutu, siap berdaya saing dan bersegeralah untuk akselerasi. Olahraga, prestasi dan apapun itu dimenangkan dengan cara berkompetisi. Maka kita harus memiliki sikap daya saing untuk meningkatkan kualitas diri.” jelasnya.
Oleh karena itu, beliau mengingatkan institusi UNU NTB harus memiliki keunggulan dari segi pendidikan karakter karena “sehebat-hebatnya kemampuan akademik dan kemampuan ilmu bagi kusuksesan seseorang hanya 20% saja selebihnya adalah karakter diri. Dalam hal pendidikan karakter semua orang posisinya sama, apakah dia lulusan perguruan tinggi negeri, swasta, maupun lulusan pesantren. Sukses itu adalah karakter, maka walaupun UNU NTB masih baru, tetapi harus mampu menghasilkan lulusan yang memiliki karakter unggul dan hebat dalam segala bidang” ujarnya.
Selanjutnya, ia pun berharap agar UNU NTB memberikan pendidikan karakter dan sofskill setiap hari bagi seluruh mahasiswa. Mudah-mudahan kedepannya UNU NTB akan terus memberikan prestasi-prestasi luarbiasa dan NU Akan terus mengawal UNU NTB agar terus berkembang menjadi kampus peradaban bangsa. (Duwi Purwati)